Main Article Content

Abstract

Penelitian kuantitatif dengan metode eksplanasi ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komunikasi dan pengawasan terhadap komitmen organisasi melalui kinerja pegawai sekretariat daerah kabupaten Mojokerto, dengan melibatkan 103 pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto, yang diambil secara acak sederhana berdasarkan metode Slovin. Data penelitian terkumpul dengan menyebarkan kuesioner terhitung sejak bulan April 2019 sampai dengan bulan Juli 2019. Data yang sudah terkumpul kemudian dianalisis dengan model analisis jalur dengan bantuan aplikasi SPSS 24. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Komunikasi secara langsung berpengaruh signifikan terhadap komitmen organisasi di Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto. (2) Pengawasan secara langsung berpengaruh signifikan terhadap komitmen organisasi di Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto. (3) Komunikasi secara langsung berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai di Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto. (4) Pengawasan secara langsung berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai di Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto. (5) Komitmen organisasi secara langsung berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai di Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto. (6) Komunikasi secara tidak langsung berpengaruh terhadap kinerja pegawai melalui komitmen organisasi di Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto., dan (7) Pengawasan secara tidak langsung berpengaruh terhadap kinerja pegawai melalui komitmen organisasi di Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto.


Kata kunci. kinerja, komunikasi, pengawasan, komitmen, organisasi


 

Article Details

How to Cite
-, E. J. M. (2020). Dampak Komunikasi Dan Pengawasan Terhadap Komitmen Organisasi Melalui Kinerja Pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto. Jurnal Ekonomi Dan Manajemen, 21(3), 41-56. Retrieved from http://ejournal.unigamalang.ac.id/index.php/JEM/article/view/531