Main Article Content
Abstract
Program Loyalitas adalah strategi pemasaran yang berbentuk keanggotaan, yang dirancang untuk memperkuat pertukaran pemasaran lanjutan. Kualitas layanan adalah proses pemenuhan kebutuhan dan keinginan pelanggan beserta ketepatan penyampaian untuk menyeimbangi harapan pelanggan. loyalitas pelanggan adalah komitmen dari suatu konsumen terhadap produk, merek yang didasarkan atas sikap positif yang tercermin dalam pembelian ulang. Tujuan penelitian ini adalah 1. Untuk mengetahui pengaruh Program Loyalitas terhadap Loyalitas pelanggan, 2. Untuk mengetahui pengaruh Kualitas Layanan terhadap Loyalitas pelanggan,3. Untuk mengetahui Program Loyalitas dan Kualitas Layanan yang berpengaruh secara simultan terhadap Loyalitas pelanggan. Metode penelitian ini adalah kuantitatif, sedangkan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dan menggunakan uji asumsi kelasik yang terdiri dari uji normalitas, uji linieritas, uji heteroskedastisitas, uji multikolonieritas, uji autukorelasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa program loyalitas memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. kualitas layanan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. program loyalitas dan kualitas layanan memiliki pengaruh simultan yang positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan.
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.