Pengaruh Promosi, Harga dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Honda Beat di Wilayah Pare

Authors

  • Riya Defi Rahayu Universitas Gajayana Malang

Abstract

Promosi adalah arus informasi atau persuasi satu arah yang dibuat untuk mengarahkan seseorang atau organisasi kepada tindakan yang menciptakan pertukaran dalam pemasaran (Tjiptono, 2008:229). Sebagai konsumen, masyarakat dituntut untuk lebih cermat dalam memilih dan menghadapi setiap produk yang dibutuhkan. Pratiwi (2017) mengemukakan bahwa harga ialah suatu nilai yang dicapai oleh penjual dan pembeli mengenai suatu barang atau jasa. Sebab, harga menjadi salah satu faktor pertimbangan masyarakat dalam membeli sebuah produk yang nanti dapat mempengaruhi masyarakat dalam memutuskan pembelian terhadap produk yang ingin dibelinya. Selain promosi dan harga, faktor penentu seorang konsumen melakukan pembelian selanjutnya adala citra merek. Citra merek adalah segala hal yang terkait dengan merek yang ada dibenak ingatan konsumen (Suryani, 2013:86). Untuk membangun citra merek yang baik dan positif, perusahaan dapat melakukan kegiatan pemasaran dengan menonjolkan kelebihan produknya yang dapat membedakan dari produk lainnya. Hal itu dapat membuat perusahaan mampu menarik minat konsumen dalam melakukan keputusan pembelian terhadap produk.

Published

2018-03-20