Mediasi Pajak Eletronik pada Perilaku Tren dan Gaya Hidup

Authors

  • Fachrudin Pakaja Universitas Gajayana Malang

Abstract

Teknologi informasi membawa perubahan dan mempengaruhi perilaku belanja dan gaya hidup. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki perilaku belanja melalui trend, gaya hidup dan price disperse terhadap keputusan melakukan transaksi online. Serta pengaruh lanjutan dari e-tax terhadap hubungan perilaku konsumen dan transaksi online. Data dikumpukan dari 279 pembeli online dengan menggunakan survey online. Analisis data dengan menggunakan SEM PLS, mengungkapkan tren sebagai predictor unggul dari hubungan tersebut, disusul oleh lifestyle, Namun tidak pada price dispersion dan e-tax. Kesadaran yang muncul tentang e-tax menjadi bukti nyata pada proyek ini. Temuan ini akan membantu para pemangku kepentingan seperti pedagang online dalam mengembangkan produk dagangannya untuk meningkatkan pemasaran dan pembuat kebijakan pajak pada platform online. Kerangka pemikiran masa depan juga dibahas dalam penelitian ini.

Author Biography

Fachrudin Pakaja, Universitas Gajayana Malang

Fakultas Teknik dan Informatika

Published

2023-03-02

Issue

Section

Articles